TintaSiyasi.id -- Aktivis Muslimah Ustazah Iffah Ainur Rochmah memberikan pesan penting untuk seluruh generasi Muslim.
"Generasi muda ini bukan milik dirinya sendiri, mereka milik Allah, mereka bukan milik dirinya sendiri, bukan milik ibu bapaknya, apalagi milik korporat, apalagi milik rezim-rezim sekuler, bukan!" tuturnya dalam video pendek di akun Instagram pribadinya @iffahainurrochmah, Kamis (18-12-2025).
Oleh karena itu, Ustazah Iffah menekankan kepada generasi agar energi, potensi, skill, dan talenta yang dimiliki digunakan untuk menjalankan proyek Allah, mewujudkan perubahan yang dikehendaki oleh Allah.
"Jangan sampai potensi dan pengorbanan mereka berhenti. Di mana hari ini, kita mengenal banyak anak-anak muda yang mereka cukup menjadi budak korporat, mereka cukup kemudian bergerak atau
melakukan perubahan mengikuti irama yang sudah dimainkan atau ditabuh oleh rezim sekuler maupun perjuangan-perjuangan sekuler, sebagaimana kita kenal perjuangan ala demokrasi," katanya.
Ia mengingatkan, potensi generasi Muslim di negeri ini jumlahnya lebih dari 60 juta, harus diarahkan untuk melayani kepentingan Islam, berkhidmat untuk Islam dan kaum Muslim.
"Menjalankan proyek yang ditetapkan oleh Allah, perubahan untuk menegakkan hukum-hukum Allah," tandasnya.[] Harminah