Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

AS Terlibat dalam Pembantaian Nuseirat yang Menewaskan Ratusan Warga Sipil

Minggu, 16 Juni 2024 | 13:11 WIB Last Updated 2024-06-16T06:12:09Z

TintaSiyasi.id -- Keterlibatan AS dalam operasi penyelamatan tawanan Israel, dikabarkan telah menewaskan lebih dari 200 jiwa warga Palestina dan 400 lainnya luka-luka. 

Berdasarkan pemberitaan yang bersumber dari  kantor berita Amerika, Axios, militer Israel mendapatkan dukungan AS dalam pembebasan empat tawanan dari wilayah Nuseirat, di pusat Gaza. 

Menteri Kesehatan Palestina mengonfirmasi bahwa kebanyakan dari korban yang jatuh tewas maupun luka-luka adalah dari kalangan wanita dan anak-anak. 

Nidal Abdo saat tiba di rumah sakit Syuhada, Al-Aqsa, mengatakan kepada Middle East Eye, “Saya melihat kematian anak-anak, dan potongan-potongan dari tubuh yang berserakan sepanjang kami berlari di jalanan. Nuseirat hancur, seperti neraka.”

Di sisi lain, HAMAS mengeluarkan sebuah pernyataan pada Sabtu, mengutuk keterlibatan AS dalam operasi tersebut, “Partisipasi Amerika, sekali lagi membuktikan keterlibatan pemerintahnya dan kepalsuan dari posisi deklarasinya yang selalu membanggakan situasi kemanusiaan dan memperjuangkan kehidupan warga sipil”.

Juru bicara militer HAMAS, Abu Ubaida menambahkan, “Militer Israel telah membunuh tawanan selama pembantaian Nuseirat.”

Empat tawanan warga Israel dibebaskan yang bernama, Noa Argamani, Almog Meir Jan, Andrey Kozlov, dan Shlomi Ziv. 

Mereka dilaporkan selamat dalam keadaan yang sehat dan dibawa ke RS Tel Hashomer untuk pemeriksaan lebih lanjut.  Keempat tawanan tersebut adalah dari Hamas pada tanggal 7 Oktober ketika sedang berada di festival musik Supernova. [] M. Siregar

Opini

×
Berita Terbaru Update